Orech Tempeh, Inovasi Mengolah Tempe Lokal Bercita Rasa Internasional

Orech Tempeh, Inovasi Mengolah Tempe Lokal Bercita Rasa Internasional

Popular sebagai makanan pendamping dan harganya yang terjangkau, tempe sudah menjadi makanan andalan yang pas di lidah bagi masyarakat Indonesia. Tempe pun kerap disajikan bersamaan dengan tahu.

Tempe merupakan makanan berbahan dasar kedelai yang telah difermentasi sehingga dapat memberikan kandungan protein dan mineral yang lebih tinggi. Keunggulan akan manfaatnya yang baik untuk dikonsumsi semakin membuat tempe menjadi makanan yang mendunia.

Pada makanan yang merupakan hasil fermentasi seperti tempe, memiliki kandungan probiotik. Mikroflora yang hidup dalam tempe berfungsi membentuk lapisan pelindungan di usus dan melindungi pencernaan dari bakteri jahat, sehingga baik dalam membantu melancarkan sistem pencernaan tubuh. Oleh karenanya, kedudukan makanan khas Indonesia ini masuk sebagai salah satu makanan probiotik sejajar dengan makanan probiotik yang sudah dikenal dunia, seperti Natto, Kimchi, Miso, Sauerkraut dan Kefir.

Di luar negeri, tempe memiliki julukan istimewa, yaitu “Magic Food” karena mengandung nutrisi sehat seperti protein dan vitamin yang lengkap serta cita rasa yang khas dari tempe sehingga sangat dicintai oleh orang-orang di penjuru dunia.

Tempe pun kini semakin mendunia seiring peningkatan aktivitas ekonomi dan ekspansi oleh sejumlah pengrajin tempe keluar negeri. Pengolahan tempe juga sudah mengalami inovasi yang beragam sebagai bahan utama kuliner di berbagai negara, Orech Tempeh salah satunya.

Pencetus Orech Tempeh ini adalah Sutinah ST. seorang aktivis disabilitas dan penyandang disabilitas Lulusan Teknik Kimia Unicersitas Sultan Ageng Tirtayasa. Orech Tempeh merupakan produk inovasi Project Short Course Australia Awards untuk Program International Business Readiness for Women in Global Business (Food Production and Processing).

Orech Tempeh memiliki 4 jenis rasa berbeda yang bisa Anda nikmati sebagai sajian lauk saat makan, seperti Orech Tempeh Original, Orech Tempeh Plusanchovy, Orech Tempeh Pluspeanut dan Orech Tempeh Spicy. Semua pilihan rasa ini bisa Anda temukan dan pesan secara online di www.deliciousindonesia.com

Leave a Comment

Your email address will not be published.